Kamis, 08 Maret 2012

25 ekor ayam kampung di Bogor diduga positif H5N1

Sehubungan dengan pemberitaan melalui running text pada TVOne tanggal 27 Januari 2012 : 25 ekor ayam kampung di Bogor diduga positif H5N1, maka Kementerian Pertanian telah melakukan hal-hal sebagai berikut:
  • Tim PDSR kota Bogor sejak tanggal 27 Januari yang lalu sudah melaksanakan disposal dan desinfeksi. Faktor resiko di lingkungan tersebut ada yang memelihara merpati yang terbang kemana-mana.
  • Hari Sabtu tanggal 28 Januari 2012 tim UPPAI selesai memberikan sosialisasi flu burung di lokasi kasus di Bogor jam 10.00 - 12.30. Pada kesempatan itu hadir Tim PDSR, DSO, Puskesmas, Keswan Distan Kota Bogor, dan masyarakat RT 1 di sekitar lokasi kasus.
  • Hari Minggu 29 Januari 2012 dilakukan lanjutan sosialisasi di kelurahan. Juga tim BPPV Subang dan Bbalitvet mengambil spesimen lapangan, diharapkan hasil PCR selesai dalam waktu dekat. 
(Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan)